
Polisi Bongkar Lokasi Judi Sabung Ayam
Akuratonline, RL – Jajaran Polres Rejang Lebong bongkar lokasi gelanggang sabung ayam di Desa Simpang Beliti, Kecamatan Binduriang, Kabupaten Rejang Lebong. Pada Minggu (04/09/22).
Pembongkaran lokasi gelanggang sabung ayam tersebut dipimpin oleh Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan, S.I.K., bersama jajarannya dari Polsek Padang Ulak Tanding (PUT).
Ketika tiba di lokasi pihak kepolisian memang tidak menemukan adanya aktivitas perjudian, namun Kapolres melakukan pembongkaran di lokasi tersebut, yang diduga sebagai gelanggang perjudian.
Dari lokasi tim gabungan juga mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya kuri, terpal dan kartu remi bekas pakai.
“Kasat Reskrim AKP Sampson S. Hutapea, S.IK, dan Kapolsek PUT yang ikut serta dalam kegiatan juga memberikan himbauan agar segera melapor kepada kepolisian apabila terdapat kembali aksi perjudian sehingga bisa dilakukan penindakan,” Terang Kasi Humas IPTU Bertha G. (Sumber: Tribrata Bengkulu)