
PAD Obyek Wisata Air Putih Dibayar Lunas, Obyek Wisata Danau Picung Belum Setor
Akuratonline, LEBONG – Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pariwisata di Kabupaten Lebong hingga Triwulan II Tahun 2023 capai 66,4%.
Berdasarkan data terhimpun, dari total tiga titik obyek wisata yang dipungut retribusi, hingga sejauh ini baru obyek wisata Air Putih yang menyetorkan PAD sesuai target, kemudian obyek wisata Pulau Harapan baru menyetorkan PAD sebesar 10% dari target yang dibebankan, sementara untuk obyek wisata Danau Picung belum menyetorkan PAD sama sekali (Nihil, red).
Bupati Lebong Kopli Ansori ketika dikonfirmasi, Kamis (11/05/2023), mengenai hal tersebut mengaku dirinya sudah menerima laporan dari dinas terkait mengenai laporan capaian realisasi penerimaan PAD dari sektor pariwisata.
“Untuk PAD dari sektor pariwisata saya sudah menerima laporan dari Disparpora, untuk capaian realisasinya dari beberapa obyek wisata memang sudah yang lunas 100 persen,” Singkat Bupati. (Bams)