DBH Tahun 2019 Terhutang, Pembayaran Tahun Ini Kembali Nunggak

Advertisements

akuratonline – Pembayaran dana bagi hasil (DBH) oleh Provinsi Bengkulu ke Kabupaten Lebong masih lambat. Memasuki triwulan ketiga di tahun 2020 baru triwulan pertama yang sudah selesai ditransfer, sementara triwulan kedua belum bisa dipastikan.

Hal demikian disampaikan oleh Kabid Pendapatan BKD kabupaten Lebong Rudi Hartono. Pada Senen (12/10/20).

“Baru triwulan I, triwulan belum di cek, triwulan tiga belum sama sekali,” ungkap Rudi

Lebih lanjut Rudi menyampaikan bahwa bukan cuma triwulan tiga saja yang belum di transfer, tetapi DBH di tahun 2019 senilai 10,5 milyar juga belum dibayarkan.

“Sedangkan untuk DBH tahun 2019 belum, dan masih kita tunggu,” Lanjutnya

Kabid Pendapatan BKD kabupaten Lebong itu berharap seluruh kewajiban pemprov dapat diselesaikan sebagainya mestinya.

“Harapan kito hutang dibayarkan, dan pembayaran DBH tahu ini juga dapat dibayarkan sebagaimana mestinya,” tandasnya. (AkO)

__Terbit pada
12 Oktober 2020
__Kategori
Headline, Lebong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *