Lebong Dipilih Jadi Pilot Project Penerapan Aplikasi SISKUEDES

Advertisements

akuratonline – Badan Pemeriksa Keuangan Pembangunan (BPKP) Provinsi Bengkulu melakukan kunjungan ke Kabupaten Lebong dalam rangka koordinasi Implementasi Aplikasi Sistem Informasi Keuangan Desa (Siskuedes) berbasis Online di Pemerintahan Kabupaten Lebong.

Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bengkulu Iskandar Novianto, beserta rombongan diterima oleh Asisten III Setda Kabupaten Lebong, pada Selasa (11/02/21).

Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Lebong Donni Swabuana ST., M.Si., menyampaikan bahwa dalam kunjungannya ke Kabupaten Lebong pihak BPKP Provinsi Bengkulu berkoordinasi terkait penerapan Aplikasi Sistem Informasi Keuangan Desa (Siskuedes) berbasis Online di Pemerintahan Kabupaten Lebong.

“Iya hari ini dari BPKP Provinsi Bengkulu melakukan kunjungan ke kabupaten Lebong, koordinasi terkait penerapan aplikasi Siskuedes di Kabupaten Lebong,” kata Donni

Lebih lanjut Donni mengatakan penerapan Aplikasi Siskuedes bertujuan untuk mempermudah pelaporan keuangan desa, dan penerapannya sendiri mengacu terhadap beberapa aturan-aturan yang ada, seperti Peraturan Pemerintah
Nomor 60 Tentang Sistem Pengendalian Internal Pemerintah, Praturan Presiden Republik Indonesia Nomor 192 Tahun 2014 Tentang Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan, Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2014 ,Tentang Meningkatkan Sistem Pengendalian Dan Mewujudkan Kesejahteraan Rakyat,Serta Pengawasan Efektifitas Pembangunan Dana Desa.

“Dengan diterapkannya aplikasi Siskuedes ini tentu akan mempermudah dalam pelaporan keuangan,” Demikian Donni. (red/AK)

__Terbit pada
16 Februari 2021
__Kategori
Headline, Lebong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *